Fokus Cetak Bibit Muda, Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang Perkuat Program Pembinaan Usia Dini

Banten57 Dilihat

TANGERANG (JD) – Pengurus Cabang ‎Ikatan Sport Sepeda Indonesia (Pengcab ISSI) Kabupaten Tangerang menegaskan arah barunya dengan memperkuat program pembinaan usia dini sebagai bagian dari strategi mencetak atlet muda yang siap tampil di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Banten 2026.

Ketua Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang, Sri Panggung Lestari mengatakan bahwa pembinaan usia dini merupakan pondasi penting dalam membangun regenerasi balap sepeda di Kabupaten Tangerang. Menurutnya, pembinaan berjenjang sejak usia muda dapat memastikan kesinambungan prestasi daerah di masa depan.

“Kami tidak ingin Kabupaten Tangerang hanya hebat sesaat. Target kami adalah menciptakan sistem pembinaan yang berkelanjutan agar muncul generasi atlet muda bermental juara,” jelas Sri Panggung Lestari usai Musyawarah Kabupaten (Muskab) IV Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang yang digelar di Hotel Yasmin, Binong, Curug, pada Minggu, 25 Januari 2026.

Ia menambahkan, Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang akan menyiapkan berbagai program pelatihan dan kompetisi internal untuk menjaring bakat muda potensial. Langkah ini juga menjadi bagian dari persiapan menuju Porprov VII Banten 2026, di mana ISSI berkomitmen mengirimkan atlet terbaik hasil pembinaan daerah.

“Kami akan berkoordinasi dengan sekolah dan klub sepeda yang ada di wilayah Kabupaten Tangerang. Harapannya, pembinaan ini bisa melahirkan bibit unggul yang siap membawa nama baik Kabupaten Tangerang di tingkat Provinsi Banten bahkan Nasional,” imbuhnya.

Dukungan terhadap langkah Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang juga datang dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tangerang. Ketua KONI Kabupaten Tangerang, Eka Wibayu menilai fokus pada pembinaan usia dini adalah keputusan strategis yang sejalan dengan visi besar peningkatan prestasi olahraga daerah.

“Kami sangat mendukung langkah Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang dalam membangun regenerasi atlet. Pembinaan usia dini itu investasi jangka panjang untuk mencetak atlet berprestasi yang bisa bersaing di Porprov VII Banten 2026 mendatang,” ujar Eka Wibayu.

Selain pembinaan atlet, ISSI juga berencana memperluas kerja sama dengan pemerintah daerah dan pihak swasta untuk memperkuat sarana pelatihan dan kompetisi. Program seperti “Gowes Bareng” dan “Mini Race Kabupaten Tangerang” disebut akan menjadi kegiatan rutin guna membangun semangat bersepeda sejak dini di kalangan pelajar.

Dengan semangat kolaborasi dan visi pembinaan jangka panjang, Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang optimistis mampu melahirkan atlet balap sepeda tangguh yang siap mengharumkan nama daerah. Regenerasi atlet menjadi kunci menuju Kabupaten Tangerang yang lebih berprestasi di ajang Porprov VII Banten 2026.