JAKARTA , JD – Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat menerima kunjungan Taruna Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional (STPN) pada Senin 3 Januari 2025 . Kunjungan tersebut dalam rangka Kuliah Kerja Nyata Pertanahan – Praktik Tata Laksana Pertanahan (KKNP-PTLP).
Kegiatan ini diikuti oleh Taruna Program Studi Diploma IV STPN dan disambut langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat, Firman Ariefiansyah Singagerda, di ruangannya yang berlokasi di lantai 3.
Kepala Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat, Firman Ariefiansyah Singagerda, menjelaskan, KKNP-PTLP merupakan bagian dari program pembelajaran yang bertujuan memberikan pengalaman langsung kepada taruna dalam memahami praktik tata laksana pertanahan di lingkungan kerja nyata.
” Melalui kegiatan ini, para taruna diharapkan dapat memperoleh wawasan mendalam terkait proses administrasi pertanahan, pelayanan publik, serta implementasi kebijakan pertanahan yang berlaku, “ungkap Kepala Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat, Firman Ariefiansyah Singagerda.
Kehadiran para taruna STPN di Kantah Jakpus mendapat sambutan positif dari jajaran pimpinan dan pegawai. Diharapkan, program ini menjadi sarana pembelajaran yang efektif bagi para taruna dalam mempersiapkan diri memasuki dunia profesional dibidang pertanahan, sekaligus memperkuat sinergi antara dunia akademik dan praktik kerja di Kantor Pertanahan.**